Selesai Wamil, D.O EXO Langsung Dapat Peran Jay Chou

Setelah dua tahun lamanya akhirnya para penggemar dari Do Kyungsoo atau lebih dikenal dengan nama panggung D.O EXO, bebas dari wamil. Tapi belum lama berselang kabar selesai wamil, D.O dikabarkan langsung akan bergabung menjadi salah satu pemeran di film remake Taiwan yang berjudul Secret.

Nama D.O pun langsung ramai di media sosial saat ia sudah dikonfirmasi akan membintangi film tersebut.

Menurut Hive Media Corp, perusahaan produksi yang memproduksi film itu, Do Kyung Soo atau D.O akan bergabung dengan pemain lain dari film Secret dan disutradarai oleh Seo Yoo Min.

Karakter yang akan dimainkan oleh D.O adalah Ye Xianglun, karakter yang dimainkan oleh Jay Chou sebelumnya.

Secret sendiri adalah remake dari film Taiwan dengan judul yang sama. Di dalam film dengan genre fantasi romantis ini, akan menunjukkan seorang yang genius dalam bermain piano.

Dia bertemu dengan seorang siswi perempuan yang tengah bermain piano tua di dalam ruang praktek, perempuan itu memainkan lagu yang misterius. Dan karena itu, kisah cinta mereka berdua berkembang.

D.O sendiri sudah cukup sering membintangi beberapa film yang populer, seperti Swing Kids, Along with The Gods, dan Brother (Hyung).

Selain itu kini dia juga tengah mengerjakan film terbaru lain yang berjudul The Moon.

Untuk Secret sendiri dijadwalkan akan tayang di paruh kedua tahun 2021 dan pemeran utama wanita yang belum ditentukan akan dipilih melalui audisi.

Tentu kabar bergabungnya D.O mendapatkan banyak respons positif dari para penggemar. Apalagi kemampuan akting D.O memang sudah bukan lagi rahasia umum.

Beberapa penggemar juga memberikan beberapa kata-kata positif mengenai kembalinya D.O ke dunia seni peran.

“Dari astronot kini pemain piano, saat dia bilang dia akan menunjukkan sisi baru darinya setelah selesai wajib militer, dia benar-benar serius (dengan ucapannya),” tulis akun @punyatari. “Aku begitu bahagia dengan kabar ini karena film ini benar-benar salah satu film favoritku sepanjang masa, dan Kyungsoo akan menjadi pemeran utamanya,” tulis akun @kdramathoughts_.